CIREBON, 24 Januari 2026 – Menanggapi beredarnya video asusila yang diduga terjadi di salah satu tempat hiburan malam di wilayah hukum Kota Cirebon, DPD KNPI Kota Cirebon secara resmi menyatakan sikap tegas terhadap peristiwa yang telah meresahkan masyarakat tersebut.
KNPI Kota Cirebon memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran Polres Cirebon Kota atas respons cepat dan tindakan tegas dalam mengamankan para pihak yang terlibat dalam video viral tersebut. Langkah proaktif kepolisian dinilai sangat penting untuk menjaga kondusivitas kota dan memberikan kepastian hukum.
Menolak Penyimpangan demi Menjaga Marwah Kota
Ketua DPD KNPI Kota Cirebon menyampaikan bahwa sebagai wadah berhimpunnya pemuda, KNPI memiliki tanggung jawab moral untuk menjaga nilai-nilai etika di Kota Cirebon.
”Kami di KNPI adalah organisasi yang sangat menjunjung tinggi toleransi dan menerima perbedaan. Namun, perlu kami tegaskan bahwa kami menolak keras segala bentuk penyimpangan, terutama yang dilakukan di ruang publik atau tempat hiburan yang melanggar norma kesusilaan dan hukum yang berlaku,” ujar (Jaka Permana, SH Ketua KNPI).
Baca Juga: KNPI Pertanyakan Pengelolaan Bima oleh Pihak Ketiga
Pernyataan Sikap DPD KNPI Kota Cirebon
Mendukung Penuh Proses Hukum: Mendesak agar pihak kepolisian mengusut tuntas motif dan penyebaran video tersebut sesuai dengan UU ITE dan UU Pornografi serta mengusut dan memeriksa orang orang yang berada didalam Vidio tersebut secara tuntas dan transparan.
Evaluasi Izin Hiburan Malam: Meminta instansi terkait untuk melakukan evaluasi ketat terhadap operasional tempat hiburan malam agar tidak terjadi pembiaran terhadap aktivitas yang melanggar Norma kesopanan, Norma Agama dan Norma Kesusilaan.
Ajakan Moral kepada Pemuda: Mengajak seluruh elemen pemuda di Kota Cirebon untuk bijak dalam menggunakan media sosial dan tetap menjaga martabat diri serta nama baik daerah.
DPD KNPI Kota Cirebon berkomitmen untuk terus mengawal kasus ini hingga tuntas demi memastikan Kota Cirebon tetap menjadi kota yang beradab, aman, dan nyaman bagi seluruh warga. ujar (Khairul Anwar S.Pd.i Wakil Ketua KNPI Kota Cirebon Bidang Keagamaan dan Kerohanian).
















